KUNJUNGI RUTAN TERNATE KEMENKUMHAM MALUT, IRWIL V ITJEN KEMENKUMHAM APRESIASI KEBERSIHAN DAN INOVASI RUTAN TERNATE

ee458f0e 8ebc 46df 9438 6d234578bcdaRumah Tahanan Negara(Rutan) Kelas IIB Ternate menerima kunjungan kerja Inspektur Wilayah V Itjen Kemenkumham RI, Pria Wibawa yang didampingi oleh Kadiv Pemasyarakatan Kemenkumham Maluku Utara, Hensah selaku Pelaksana Harian (Plh) Kakanwil Kemenkumham Malut, Ternate, Selasa (28/11).

Kunjungan Disambut langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Ternate, Yudhi Khairudin, beserta jajaran dengan penampilan yel-yel oleh pegawai. Selanjutnya Tim Irwil V diajak berkeliling untuk meninjau langsung kondisi dan sarana prasarana Rutan Kelas IIB Ternate, mulai dari melihat Ruang Pelayanan Kunjungan dan Informasi, Ruang PTSP, Klinik Pratama hingga ke blok.

c55f665d 7557 4be1 8e0c 13f0090855fbPria Wibawa juga mengapresiasi perubahan-perubahan yang telah dibuat Rutan Kelas IIB Ternate dalam rangka pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi(WBK) yang tengah dijalani. “Terkait kondisi Rutan Ternate dimana Rutan Kelas IIB Ternate yang diusulkan WBK yg sampai sekarang sedang menunggu hasil dari TPN. Saya memberi apresiasi dan mendukung Rutan Kelas IIB Ternate untuk mendapat predikat WBK . c27aa02d 2ec7 4e8a 8b4e c8bb0073bed8Walaupun dengan kondisi yang terbatas namun adanya komitmen bersama dari karutan dan jajaran dalam melakukan perubahan yang lebih baik” ujar Irwil V yang akrab disapa Pria. Lebih lanjut, Beliau juga mengapresiasi kebersihan dan ketertiban yang ada. “Untuk kebersihannya agar terus ditingkatkan. Inovasi E-PTSP juga bagus karena sudah berbasis online dan keterbukaan informasi publik. Tetap semangat dan bekerjalah dengan penuh integritas” Ujar Pria Wibawa

#kunjungankerja #irwilV #itjenkemenkumhamri #Humasrutanternate

MAP


logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB TERNATE
KANWIL KEMENKUMHAM PROVINSI MALUKU UTARA

Jl. Pengayoman, Kel. Jambula, Kec. Pulau Ternate, Kota Ternate, Maluku Utara, 97747

Email Kehumasan
rutankelasiibternate@gmail,com

Telepon Kantor

(+62) 8 13-9999-0529

Hari ini44
Kemarin154
Minggu ini848
Bulan ini2591
Total 75283

19-05-2024